facewoman

Whiskey Berusia 60 Tahun Khusus untuk Ratu Inggris






London: Ratu Elizabeth II telah menduduki tahta Kerajaan Inggris selama 60 tahun. Untuk merayakan itu, seorang pembuat whiskey mempersembahkan minuman khusus yang berusia sama dengan masa jabatan Sang Ratu.

Diamond Jubille by John Walker and Sons, nama minuman khusus perayaan 60 tahun tahta Rau Inggris itu. Minuman diproses pada tahun 1952, tepat saat Elizabeth dinobatkan menjadi Ratu Inggris.

Sebanyak 60 botol whiskey akan dipasarkan ke seluruh dunia. Tapi tentunya, Ratu Elizabeth II yang akan menerima edisi perdana minuman tersebut.

Minuman dibuat di Balmoral Estate, Skotlandia. Kemasan minuman itupun tak sembarangan yaitu menggunakan botol kristal beralaskan enam kaki radial. Kaki-kaki itu menggambarkan dekade pemerintahan Sang Ratu. Perak menghiasi botol itu yang melambangkan kemurnian.

Ratu Elizabeth II merupakan ratu dengan masa pemerintahan terlama setelah Queen Victoria. Semasa kecil, ia mengenyam pendidikan di dalam rumah. Saat ayahnya meninggal pada 1952, Elizabeth mengambil alih takhta. Penobatannya menjadi upacara kerajaan yang pertama kali direkam dan disiarkan melalui media televisi.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar